Resep Bolu jerman kukus
Bahan - Bahan :
- 4 sdm terigu
- 4 sdm gula pasir
- 4 butir telur
- 3 sdm tepung maizenna
- 1 sachet SKM putih
- 100 gram mentega cair
- 1 sdm susu bubuk (tambahan)
- secukupnya vanili
Cara Membuat :
- Kocok lepas telur, gula pasir, SKM.
- Setelah adonan mengembang, masukkan terigu, maizenna, susu bubuk, vanili. Kocok pelan. Terakhir masukkan mentega cair. Aduk perlahan.
- Tuangkan adonan ke dalam loyang (saya pakai loyang utk puding agar, jgn lupa basahi sedikit loyangnya biar hasil bolu tidak lengket). Masukkan ke dalam panci kukusan yang sudah mendidih, jangan lupa lapisi tutup kukusan dengan serbet bersih. Kukus selama +/-35 menit.
Demikianlah informasi mengenai resep Bolu jerman kukus yang dapat admin sampaikan. Semoga dapat bermanfaat bagi para pembaca. Terima kasih.