Resep Kue Pukis Kentang

Resep Kue Pukis Kentang

Bahan - Bahan :
  • 50 ml Air hangat
  • 1 sdt Ragi instan
  • 3 butir Telur utuh ukuran sedang (saya pakai 4 butir, soalnya telurnya segede telur ayam kampung sih)
  • 1/4 sdt Garam
  • 90 gr Gula pasir
  • 150 gr Terigu protein rendah
  • 150 gr Kentang kukus, hancurkan
  • 110 ml Santan kental (saya pakai santan instan kemasan kecil 65 ml dan saya tambahkan air hingga menjadi 110 ml)
  • 15 gr Margarin, cairkan
  • 1/4 sdt Vanili bubuk
  • Topping (opsional) :
  • Mesis / keju / selai / kismis (sesuai selera)

Cara Membuat :
  1. Buat biangnya : larutkan ragi instan dengan air hangat. Biarkan sampai berbuih banyak (kurleb 15 menit).
  2. Blender santan dengan kentang yang di hancurkan tadi, sampai lembut.
  3. Mixer gula + garam + telur sampai mengembang. Masukkan terigu dan kentang halus bergantian dan bertahap (bagi jadi 3 tahap saja) dengan speed paling rendah.
  4. Tambahkan adonan biang (larutan ragi instan). Aduk kembali. Istirahatkan selama 30 menit (atau sampai adonan mengembang/ berbuih.
  5. Setelah adonan mengembang, terakhir tambahkan margarin cair dan vanili. Aduk rata searah.
  6. Panaskan cetakan pukis, oles bagian dinding dalam dan dasarnya dengan margarin, set api kecil. Tuangkan adonan hampir penuh. Tutup, biarkan berproses sampai setengah matang (bagian atas masih basah). Beri toping sesuka hati. Tutup kembali sampai benar-benar matang. Lakukan sampai habis.

Demikianlah informasi mengenai resep Kue Pukis Kentang yang dapat admin sampaikan. Semoga dapat bermanfaat bagi para pembaca. Terima kasih.

Facebook CommentsShowHide

0 comments