Resep Cheese cake lumer oreo

Bahan - Bahan :
- 1 sachet real good rasa sweet chesse
- 1 sachet dancow
- 2 sachet SKM
- 2 sdm maizena, larutkan dalam 50ml air
- 2 sdm gula pasir
- 1/2 blok keju yg sudah diparut
- 65 ml santan kara
- 350 ml air
- 1 bks oreo, blender (pisahkan krim nya)
- secukupnya keju parut utk taburan
- 1/2 sdt garam
Cara Membuat :
- Campur air,keju parut,skm,dancow,real good,gula pasir,garam dan santan kedalam panci. Aduk sebentar.
- Masak diatas api sedang sambil diaduk2 sebentar. Lalu tunggu hingga meletup letup. Matikan api
- Jika uap sudah berkurang masukkan maizena yg sudah dilarutkan dalam air. Aduk cepat hingga mengental seperti fla.
- Siapkan wadah (bisa wadah kotak atau cup). Masukkan adonan kedalam wadah lalu selingi dengan oreo,tunggu sebentar biar agak dingin. Lalu masukkan lagi adonan sampai habis.
- Beri topping oreo dan keju parut. Masukkan kedalam lemari pendingin (bukan di freezer) diamkan kurang lebih 6 jam sampai 1 hari.
Demikianlah informasi mengenai resep Cheese cake lumer oreo yang dapat admin sampaikan. Semoga dapat bermanfaat bagi para pembaca. Terima kasih.