Resep klepon pandan asli enaknya :D (no kapur-kapur)
Bahan - Bahan :
- 500 gram tepung ketan
- 200 gram gula jawa/ gula merah
- 250 gram tepung beras
- secukupnya garam
- secukupnya gula pasir
- 1/2 buah kelapa parut
- 1 liter air untuk merebus
- 10 batang pandan ( 8 batang di blender dan 2 batang lagi sebagai bahan tambah air rebusan agar lebih wangi)
Cara Membuat :
- siapkan semua bahan lalu rebus air yang di tambah daun pandan
- kukus kelapa parut yang telah di tambahkan dengan garam dan gula secukupnya. karena saya tidak ada kukusan, jadi saya kukus di kosmos :D (maklum anak kost)
- pandan iris kecil lalu blender dengan ditambah sdikit air, saring lalu ambil sarinya
- selanjutnya iris tipis-tipis gula jawa/gula merah untuk isian klepon
- setelah semua bahan selesai di siapkan, saatnya membuat adonan kelepon. Campurkan tepung ketan, tepung beras, garam, sari pandan lalu diuleni.
- tambahkan sedikit air jika adonan masih belum menyatu dan uleni terus sampai adonan tidak lengket ditangan. jika terlalu banyak menuangkan air bisa di tambahkan tepung ketan lagi agar tidak lengket.
- selanjutnya ambil sedikit adonan dan pipihkan, lalu ambil sedikit gula jawa yang telah di iris dan letakkan diatas adonan klepon yang telah di pipihkan tadi. (biar gampang saya pipihkan di tangan saja)
- lalu tutup gula jawa dengan adonan dengan cara, adonan di bulatkan
- selanjutnya kelepon langsung di masukkan ke air yang telah panas/mendidih. biarkan sampai kelepon matang dan mengambang (klepon yang matang akan timbul dengan sendirinya)
- Catatan : warna keleponnya memang tidak hijau cerah karena menggunakan pandan asli
Demikianlah informasi mengenai resep klepon pandan asli enaknya :D (no kapur-kapur) yang dapat admin sampaikan. Semoga dapat bermanfaat bagi para pembaca. Terima kasih.