Resep Onde-onde original
Bahan - Bahan :
- Bahan Isian
- 100 gram Kacang Hijau
- 50 gram Gula Pasir
- 50 ml Air
- 1/4 sendok teh Garam
- 1/2 sendok makan Minyak Goreng
- 1 lembar Daun Pandan
- Bahan Kulit
- 250 gram Tepung Ketan Putih
- 35 gram Tepung Beras
- 100 gram Gula Pasir
- 1/4 sendok teh Garam
- 1/2 sendok teh Vanili
- 200 sendok makan Air
Cara Membuat :
- Membuat isian: campur kacang hijau yang sudah dihaluskan, gula, garam, air dan daun pandan. Masak hingga kalis. Matikan api. Masukkan minyak, aduk rata.
- Setelah hangat, bentuk bola-bola. Siap jadi isian.
- Membuat kulit: campur tepung ketan, tepung beras, gula dan garam. Panaskan air tapi tidak sampai mendidih, lalu tuang ke dalam campuran tepung sedikit demi sedikit, sambil diaduk.
- Aduk sampai adonan kalis, tidak lembek dan tidak kering.
- Ambil sedikit adonan kulit, bulatkan, lalu pipihkan. Beri isian dan bulatkan kembali hingga rapat.
- Lakukan hingga adonan habis.
- Celupkan adonan ke dalam air, lalu gulingkan dalam wijen hingga rata menutupi adonan. Lakukan hinga semua adonan terbalut wijen.
- Panaskan minyak. Goreng onde-onde dengan api kecil hingga matang. Angkat, tiriskan.
- Siap disajikan...
Demikianlah informasi mengenai resep Onde-onde original yang dapat admin sampaikan. Semoga dapat bermanfaat bagi para pembaca. Terima kasih.