Resep Chocolate Roll Cake

Resep Chocolate Roll Cake

Bahan - Bahan :
  • Bahan A :
  • 4 butir Putih telur
  • 40 gram Gula halus
  • Bahan B :
  • 4 butir Kuning telur
  • 40 gram Gula halus
  • 40 gram Tepung terigu
  • 2 sdm Coklat bubuk
  • 1/2 sdt Vanilli bubuk
  • Bahan filling :
  • secukupnya Buttercream
  • secukupnya Meises

Cara Membuat :
  1. Panaskan oven pada suhu 160 derajat celcius. Siapkan loyang bolu gulung, oles mentega dan alasi dengan kertas roti. Sisihkan.
  2. Bahan A : kocok putih telur sampai berbusa, masukkan gula halus sedikit demi sedikit. Kocok sampai kaku. Sisihkan.
  3. Bahan B : campur dan ayak terigu, coklat bubuk dan vanilli bubuk, sisihkan. Kocok kuning telur menggunakan baloon whisker, masukkan gula halus, kocok sampai gula larut. Masukkan campuran tepung. Aduk rata.
  4. Campur bahan A ke bahan B secara bertahap dan diaduk searah sampai kedua bahan tercampur rata. Tuang ke dalam loyang, panggang selama 20 menit atau sampai cake matang. Keluarkan dari oven. Biarkan sampai benar-benar dingin.
  5. Keluarkan cake dari loyang, letakkan diatas serbet bersih. Oles buttercream diatasnya dan taburi meises. Gulung cake sambil dipadatkan dengan bantuan serbet. Bungkus cake dengan serbet tersebut dan simpan sebentar ( kira-kira 30 menit) dalam freezer agar gulungan cake kokoh. Keluarkan cake dari freezer dan dari serbet. Potong-potong. Chocolate roll cake siap dinikmati.

Demikianlah informasi mengenai resep Chocolate Roll Cake yang dapat admin sampaikan. Semoga dapat bermanfaat bagi para pembaca. Terima kasih.

Facebook CommentsShowHide

0 comments