Resep Kembang Goyang
Bahan - Bahan :
- 2 butir telur
- 50 gram gula bubuk
- 50 gram tepung sagu
- 150 gram tepung beras
- 1/2 sdt garam
- 1 buah santan Sun Kara (65 ml)
- 1 gelas Aqua (240 ml)
- 1 sdt wijen sangrai
- minyak goreng
Cara Membuat :
- Campur santan Sun Kara dan air Aqua, sisihkan.
- Mixer telur dan gula bubuk hingga putih.
- Masukkan tepung sagu dan tepung beras sedikit demi sedikit, aduk rata menggunakan spatula.
- Masukkan campuran santan dan garam, aduk rata dan tidak menggumpal.
- Masukkan wijen, aduk rata.
- Panaskan minyak, rendam cetakan kembang goyang hingga panas.
- Celupkan sampai bibir cetakan saja, dan goreng.
- Angkat, siap disajikan.
Demikianlah informasi mengenai resep Kembang Goyang yang dapat admin sampaikan. Semoga dapat bermanfaat bagi para pembaca. Terima kasih.