Resep Cake in Jar

Resep Cake in Jar

Bahan - Bahan :
  • Bahan Sponge Cake
  • 5 butir telur ayam suhu ruang. jika dari kulkas, rendam sbntar dalam air yg suam suam kuku dulu
  • 100 gram gula pasir
  • 1 sdt emulsifier
  • 125 gram tepung terigu
  • 100 gram mentega/butter. Dilelehkan
  • Bahan Cream
  • 150 gram cheese cream
  • 100 gram whipped cream bubuk
  • 200 ml air dingin
  • Sesuai selera Susu kental manis

Cara Membuat :
  1. kocok telur, emulsifier dan gula pasir dengan mixer kecepatan sedanh hingga mengembang. indikatornya: ketika adonan di mixer jatuh ke adonan, jejaknya gag lgsg hilang, tp butuh beberapa saat untuk hilang
  2. masukkan tepung sedikit demi sedikit sambil diayak. aduk hingga rata
  3. masukkan mentega/butter leleh. ratakan. bisa ditambahkan essense, jika ingin diberi perasa atau pewarna. misalnya: oreo, red velvet, keju, coklat, dll
  4. panggang dengan api sedang hingga matang. cara uji kematangan, dengan menusukkan lidi ke bagian tengah rotinya. jika lidi tidak basah, berarti sdh matang
  5. Cream: masukkan semua bahan cream ke dalam wadah, kocok dengan mixer dg kecepatan sedang hingga mengembang. tes rasa, jika kurang manis bisa ditambah susu kental manis. jika ingin rasa Oreo, bisa di tambah remahan Oreo.
  6. susun di dalam jar. potong cake sesuai bentuk jar, masukkan cream, masukkan lagi cake, cream, dst. Terakhir, beri topping di atasnya sesuai selera bisa keju/oreo/dll.

Demikianlah informasi mengenai resep Cake in Jar yang dapat admin sampaikan. Semoga dapat bermanfaat bagi para pembaca. Terima kasih.

Facebook CommentsShowHide

0 comments