Resep Getuk Keju 3 rasa
Bahan - Bahan :
- 500 gram Singkong
- 50 gram Gula Halus
- 2 sendok makan Susu Bubuk Full Cream
- secukupnya Garam
- secukupnya Keju
- secukupnya Pewarna Makanan
Cara Membuat :
- Kupas , cuci bersih lalu kukus atau rebus singkong ,tambahkan sedikit garam saat merebus, usahakan cari singkong yang baik.
- Haluskan singkong selagi panas, ditumbuk atau gimanalah caranya , yang penting halus, lalu tambahkan gula halus, aduk rata. sisihkan
- Beri warna yang memiliki rasa . sesuai keinginan, pake lah pewarna makanan yang dianjurkan. lalu masukan dalam piping bag ,
- Gunakan sprit bintang atau apa aja yg dimiliki, laluu masukan dalam piping bag tersendiri , lalu ambil 1 kantong singkong yg sdh diberi warna , masukan dlm piping bag yg berisi sprit. mulailah mencetak dlam cup plastik .
- Tambahkan keju parut diatasnya semakin banyak kejunya semakin enak...
- Tambahkan potongan daun pandan agar penampilan lebih manis, jika ingin disuguhkan pada teman dan kerabat.
- Taraaaaa... makanan nya siap dihidangkan, murah , cantik dan gampang membuatnya...selamat mencoba yg suka aneka singkong. semoga bermanfaat.
Demikianlah informasi mengenai resep Getuk Keju 3 rasa yang dapat admin sampaikan. Semoga dapat bermanfaat bagi para pembaca. Terima kasih.