Resep symple bday cake
Bahan - Bahan :
- 150 ml susu segar
- 1 sdm air jeruk nipis
- 50 ml minyak kwalitas bagus (aku pakai barco)
- 100 gr tepung terigu
- 10 gr maezena
- 10 gr susu bubuk
- 10 gr bubuk greentea
- 3 kuning telur
- 3 putih telur
- 75 gr gula
- 1 sdm air jeruk nipis
- sejimpit garam
Cara Membuat :
- panaskan susu jangan sampai mendidih, matikan api masukan air jeruk nipis lalu tambahkan minyak , sisihkan
- ayak bahan kering aduk rata, lalu masukan campuran susu tadi aduk sampai rata
- masukan kuning telur aduk hingga tercampur rata
- kocok putih telur air jeruk nipis dan garam sambil tambahkan gula perlahan seiring naiknya kecepatan mixer, kocok hingga soft peak
- hasil kocokan putih telur masukan ke adonan tepung secara bertahap sampai tercampur rata
- masukan ke loyang 24x24x4 , lalu panggang di oven dengan suhu 150○ selama 90 menit atau tes tusuk yaa
- sudah matang angkat dinginkan, setelah dingin bagi dua oles dengan butter cream lalu tumpuk , hias deh suka suka...
- Selamat mencoba ;)
Demikianlah informasi mengenai resep symple bday cake yang dapat admin sampaikan. Semoga dapat bermanfaat bagi para pembaca. Terima kasih.