Resep Chiffon Pandan Cake (Loyang Kecil)
Bahan - Bahan :
- BAHAN A (aduk rata):
- 55 gr tepung terigu kunci biru
- 1/4 sdt baking powder
- 25 gr susu bubuk
- BAHAN B (aduk rata):
- 50 gr minyak goreng
- 1 bungkus santan kental instant kecil
- 25 ml air
- 1/2 sdt essens pandan
- Bahan C (adonan putih):
- 150 gr putih telur
- 1 sdt air lemon
- 1/4 sdt garam halus
- 65 gr gula pasir
- sesuai selera taburan keju parut
Cara Membuat :
- Siapkan bahan-bahan. Panaskan oven dengan suhu 170 derajat celcius beserta loyang chiffon.
- Buat lubang di tengah bahan A, lalu tuang bahan B, aduk pelan dengan whisk hingga rata dan tidak bergerindil.
- Kocok putih telur dan air lemon dengan mixer hingga berbusa. Masukkan gula secara bertahap hingga 3 kali. Kocok hingga kaku (jika dibalikkan tidak tumpah).
- Masukkan adonan putih telur ke dalam campuran adonan A dan B secara bertahap. Aduk balik hingga rata dengan spatula.
- Keluarkan loyang chiffon dari oven. Tuang adonan ke dalam loyang, taburkan keju parut. Panggang dalam oven dengan suhu 170 derajat celcius selama 55 menit (disesuaikan dengan oven masing-masing).
- Setelah matang, keluarkan dari oven dan balikkan loyang chiffon. Biarkan dingin hingga 1 jam.
- Taraaa.. Maklum ya ga sesempurna punya ci Tintin. Hihi..
- Lembuttt banget..
Demikianlah informasi mengenai resep Chiffon Pandan Cake (Loyang Kecil) yang dapat admin sampaikan. Semoga dapat bermanfaat bagi para pembaca. Terima kasih.